Press "Enter" to skip to content

Software Penjawab Soal Matematika

Matematika bagi sebagian orang memang menjadi momok tersendiri. Ada ketakutan tersendiri jika berhadapan dengan persoalan matematika. Sampai-sampai membuat sebuah developer software untuk membuat sebuah aplikasi untuk menjawab soal-soal matematika. Uniknya, untuk menjawab soal matematika, Anda cukup dengan memfoto soal tersebut!

Adalah Photomath, sebuah software yang dikembangkan oleh perusahaan Microblink yang berpusat di London, Inggris. Photomath adalah sebuah software gratis untuk perangkat mobile yang mampu memecahkan persoalan matematika cukup dengan mengambil foto soal-soal tersebut.

Software ini menggunakan teknologi OCR (Optical Character Recognition) yang mampu membaca soal dari buku kemudian menjawabnya langsung. Software ini mampu memecahkan persoalan matematika seputar: pecahan, aljabar, aritmatika, dan fungsi. Karena menggunakan teknologi OCR, jadi software ini cuma mampu membaca soal dari buku, dan tidak dari tulisan tangan.

Software ini tersedia untuk aplikasi iOS, Windows Phone, Android dan juga tersedia di Amazon Apps Store sehingga bagi pengguna Blackberry OS 10 juga bisa memanfaatkannya. Karena software ini juga menyediakan cara menjawab soal langkah per langkah, maka disarankan untuk menginstall software ini dan dijadikan teman belajar Anda.

Selamat mencoba 🙂